Wali Kota Palopo saat meninjau lokasi perbibitan ayam Mancani. |
Judas mulai mencak-mencak saat melihat kondisi kandang pembibitan ayam yang dinilainya kurang memadai. Kondisi kandang juga didapati belum siap menampung 5.060 ekor ayam. Padahal, Kementan telah menjanjikan akan mengirim 5.060 ekor bibit ayam ke Palopo.
Kemarahan Judas memuncak saat mendengar penjelasan Kepala UPTD Perbibitan Ayam Mancani, Azhari, menyampaikan, jika ayam yang diminta ke Kementerian Pertanian bukanlah ayam jenis yang diinginkan wali kota.
Ayam Kampung Unggul Badan Litbang Pertanian (Ayam KUB) yang diinginkan wali kota, namun malah yang dilaporkan adalah ayam arab golden, ayam arab silver, dan ayam kipas, yang diminta dan sebentar lagi akan dikirim.
"Kenapa memesan ayam yang tidak dibutuhkan masyarakat. Sementara yang kita butuhkan bukan itu diprioritaskan. Apa kamu mau menggagalkan program saya?," tandasnya Judas, dengan nada tinggi dan muka memerah.
Setelah beberapa menit tampak marah, Judas kemudian masuk ke kantor UPTD, melanjutkan pembicaraan bagaimana menyukseskan program 1000 kandang dan satelit ayam ini.
Namun setelah sekitar satu jam melakukan rapat di kantor UPTD, Judas memerintahkan untuk memperlebar kandang agar bisa lebih luas dan menampung sekitar 2000 lebih ekor untuk tahap pertama. Sebab kandang yang sekarang, baru berkapasitas 1000 ekor.
Setelah mendapat penjelasan dari pihak Dinas Pertanian Palopo, Judas juga tidak keberatan jika ayam arab golden yang diminta. Sebab menurut dinas pertanian, ayam arab golden juga adalah ayam kampung yang lebih baik dan cepat berkembang biak.
Bibit ayam tersebut rencananya yang akan didistribusikan ke masyarakat, para penerima manfaat program seribu kandang.
Kunjungan Judas ke satelit ayam ini untuk memastikan kesiapan UPTD menampung bibit ayam bantuan kementerian, yang rencananya dalam waktu dekat akan dikirim ke Palopo.
Hadir dalam peninjauan tersebut, Kadis Pertanian Harisman, Kepala Bappeda Firmazah, Staf Ahli Wali Kota Ustaz Suyuti, Kabag Humas Maksum Runi, Kadis PU Anthonius Dengen, Camat Telluwanua Darsan Dappi. (del)