Select Menu

Headline

Politik

Metro

Hukrim

Peristiwa

Video

Religi

» »Unlabelled » Kanit Binmas Polsek Larompong Ajak Warga Jalin Silaturahim Antar Umat Beragama

 Kanit Binmas Polsek Larompong Ajak Warga Jalin Silaturahim Antar Umat Beragama
Kanit Binmas Polsek Larompong. 
LUWU, TEKAPE.co -- Safari Ramadan  jajaran Polsek Larompong Polres Luwu, Minggu 18 Juni 2017, di Masjid Nurul Amin Desa Babang, Kecamatan Larompong Selatan Kabupaten Luwu, mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan antar umat beragama.

Usai salat Isya’ berjamaah, Kanit Bunmas Polsek Larompong Aiptu H Salahuddin, di depan jemaah menyampaikan arahan Kamtibmas. Ia mengajak masyarakat untuk terus menjalin hubungan silaturahim antar umat beragama.

"Mari menjaga keamaan dan ketertiban masyarakat serta menjalin silaturahim antar umat beragama dan mari kita bersama-sama menolak paham dan ajaran radikalisme," tuturnya.

Aiptu H. Salahuddin, menerangkan dibulan ramadhan ini para pelaku terorisme gencar-gencarnya melakukan amaliah menabur teror dengan berbagai bentuk, baik secara langsung maupun melalui media sosial.

"Untuk itu diharapkan kepada seluruh warga masyarakat diakhir ramadhan ini harus lebih waspada, laporkan kepada kepolisian terdekat jika mencurigai adanya kegiatan yang tidak sewajarnya di tengah-tengah masyarakat yang dilaukan oleh seseroragan maupun kelompok mengajarkan berbagai bentuk aktifitas keagamaan," terang Salahuddin. (ham)

Diposting Oleh Tekape

TEKAPE.CO adalah portal berita atau media online yang berpusat di Kota Palopo. Media ini didirikan untuk menjawab kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post
Comments
0 Comments

No comments:

Komentar Anda

Tinggalkan komentar untuk berita ini

Terbaru

Recent Posts Widget