Suherman Paminneri. |
Sekaitan dengan itu, Caretaker KNPI Palopo, Suherman Paminneri, menyatakan pihaknya mendukung penuh Nursyam Halid untuk memimpin KNPI Sulsel pada Musda mendatang.
"Pada Musda mendatang, kami sudah komitmen untuk mendukung Nursyam Halid untuk memimpin KNPI Sulsel kedepan," ujar mantan ketua Hanura Luwu ini, Minggu 11 Desember 2016.
Menurut Camant, sapaan akrab Suherman, sosok Nursyam punya kemampuan yang cukup untuk lebih menggairahkan KNPI Sulsel kedepan. Sebab menurutnya, KNPI perlu pemimpin yang komitmen membangun pemuda.
Seperti diketahui, selama ini DPP KNPI terpecah menjadi dua, yakni versi Fahd El Fouz dan Muhammad Rifai Darus. Ketua KNPI Sulsel Mizar Roem berada dalam kubu Muhammad Rifai Darus.
Fahd El terpilih dalam Kongres Luar Biasa (KLB) KNPI di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, 2015 lalu. Sedangkan, Muhammad Rifai Darus terpilih dalam Kongres DPP KNPI di Jayapura, Papua. (del)