Select Menu

Headline

Politik

Metro

Hukrim

Peristiwa

Video

Religi

» » » » TP PKK Kecamatan Lamasi Programkan Pemberdayaan IRT Melalui Home Industri

TP PKK Kecamatan Lamasi Programkan Pemberdayaan IRT Melalui Home Industri
LUWU, TEKAPE.co - Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kecamatan Lamasi, Kabupaten Luwu, telah menetapkan program kerja untuk tahun 2017. Program tersebut meliputi pembenahan internal PKK Kecamatan Lamasi dan juga pemberdayaan  Ibu Rumah Tangga (IRT).

Ketua TP PKK Kecamatan Lamasi, Jumiasti Arsul, S.Sos, saat dijumpai di Kantor Kecamatan Lamasi, mengatakan kalau untuk tahun 2017, ia beserta pengurus PKK akan melaksanakan beberapa kegiatan yakni pembenahan administrasi Tim PKK dan pemberdayaan masyarakat bagi ibu rumah tangga, melalui home industri.

"Mengawali tahun ini, kami telah menyiapkan program kerja di antaranya pembenahan adminitrasi internal kami. Sementara itu untuk pemberdayaannya kami utamakan home industri, karena kita ketahui Lamasi ini di kenal dengan makanan cemilannya, maka dari itu kami akan kemas cemilan agar bisa di pasarkan," ujarnya.

Jumiasti Arsul menambahkan, dirinya akan menfasilitasi pelatihan untuk memberdayakan masyarakat seperti pelatihan kerajinan tangan, karena pihaknya tengah membuat kerajinan tangan melalui botol plastik yang bisa menjadi hiasan yang bernilai ekonomis

"Kami akan buatkan pembinaan dan pelatihan bagi ibu rumah tangga untuk home industri itu, sebagai contoh yang kami coba lakukan sekarang yakni botol plastik bekas kita biat hiasan yang bernilai ekonomis," tambahnya.

Sementara itu, pihak PKK Kecamatan Lamasi, kedepannya akan menargetkan hasil kretaifitas atau kerajinan ibu rumah tangga ini akan di pasarkan bukan hanya dalam lingkup wilayah lamasi. Pihaknya telah menyampaikan hal tersebut kepada Pemda mengenai hal tersebut, katanya pihak Pemda sangat mendukung langkah yang dilakukan tim PKK Kecamatan Lamasi ini.

"Untuk pemasaran hasil kerajinan tangan ibu rumah tangga ini tahun kemarin cuma kami pasarkan dalam wilayah kecamatan Lamasi, kedepannya kita akan target tahun ini pemasarannya bukan hanya di wilayah lamasi saja. Hal ini juga dukungan penuh dari pemda luwu," ungkap istri Camat Lamasi tersebut.

Ia mengimbau, melalui program ini, agar para ibu rumah tangga, bisa berpenghasilan untuk membantu meningkatkan perekonomian rumah tangganya.

"Melalui program home industri ini, kita berharap, supaya ibu-ibu tidak hanya tinggal duduk, diam, tapi bisa menghasilkan sesuatu untuk membantu penghasilan suami," terang, jumiasti arsul. (ham)

Diposting Oleh Tekape

TEKAPE.CO adalah portal berita atau media online yang berpusat di Kota Palopo. Media ini didirikan untuk menjawab kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post
Comments
0 Comments

No comments:

Komentar Anda

Tinggalkan komentar untuk berita ini

Terbaru

Recent Posts Widget