Select Menu

Headline

Politik

Metro

Hukrim

Peristiwa

Video

Religi

» » » » DLH Periksa Kesehatan Pemulung dan Petugas Kebersihan

DLH Periksa Kesehatan Pemulung dan Petugas Kebersihan
MASAMBA, TEKAPE.co - Sebagai bentuk perhatian terhadap petugas kebersihan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Luwu Utara menggelar pemeriksaan kesehatan bagi petugas kebersihan dan petugas pengelola sampah, Senin 5 Juni 2017, di Pelataran Kantor DLH Lutra.

Selain pemeriksaan kesehatan bagi Petugas Pengelola Sampah, juga untuk pemulung dan petugas pemelihara Ruang Terbuka Hijau (RTH) Publik, dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, yang jatuh setiap tanggal 5 Juni.

Kepala DLH Lutra, Buramin Dannu, mengatakan, Pemeriksaan Kesehatan ini adalah kegiatan yang pertama kali dilakukan Dinas Lingkungan Hidup.

"Kegiatan ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana personil-personil kebersihan, petugas pengelola sampah, dan Ruang Terbuka Hijau, agar betul-betul memenuhi standar kesehatan dalam memenuhi tugas serta kepedulian DLH terhadap pekerja-pekerja persampahan, pengelola sampah dan RTH," ujarnya.

Pemeriksaan kesehaan ini dilakukan selama 2 hari, mulai tanggal 05-06 Juni 2017, di Dinas Lingkungan Hidup, dan Selasa besok, dilakukan di TPA Meli, khusus untuk pemulung.

Kegiatan ini ikuti sekitar 100 orang dari bidang persampahan, 38 orang dari bidang Kebersihan dan 25-30 orang pemulung. (jsm)

Diposting Oleh Tekape

TEKAPE.CO adalah portal berita atau media online yang berpusat di Kota Palopo. Media ini didirikan untuk menjawab kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post
Comments
0 Comments

No comments:

Komentar Anda

Tinggalkan komentar untuk berita ini

Terbaru

Recent Posts Widget