Select Menu

Headline

Politik

Metro

Hukrim

Peristiwa

Video

Religi

» » » Pencarian Hari Kedua Bocah Hanyut Belum Ditemukan, Tim Sar Gabungan Fokus Pencarian Dipesisir Laut

Pencarian Hari Kedua Bocah Hanyut Belum Ditemukan, Tim Sar Gabungan Fokus Pencarian Dipesisir Laut
Tim Sar Gabungan Saat Melakukan Penyisiran di Sungai Saluparemang Luwu
LUWU, TEKAPE.co -- Hingga pencarian hari kedua Muhammad Fahril (8) yang tenggelam di Sungai Saluparemang, Kecamatan Kamanre, Kabupaten Luwu belum juga ditemukan.

Namun pihak Tim Gabungan dari Basarnas Bone, TNI, Polri, Tagana, Sar Pramuka Peduli, BPBD Luwu, dan Sar PMI akan terus berupaya melakukan pencarian.

"Besok kita akan tetap melakukan pencarian. Untuk wilayah penyisiran hari ini kami bagi tim ada yang menyisir sepanjang aliran sungai dan fokusnya di muara sungai ini," ujar koordinator Basarnas Bone, Andi Sultan. Senin, 20 Maret 2017.

Andi Sultan Mengatakan bahwa tim akan fokus menyisir untuk mencari keberadaan korban mulai di wilayah pesisir pantai, karena kemungkinan besar sudah terbawah arus hingga ke laut.

"Untuk pencarian hari ketiga tim akan fokuskan pencarian hingga pesisir laut, karena kemungkinan besar sudah terbawah arus sampai ke laut," ujar, Andi Sultan.

Seperti diberitakan sebelumnya, Muhammad Fahril (8) tenggelam ke Sungai Saluparemang saat mandi bersama rekan-rekannya pada Sabtu, 19 Maret 2017, sekitar pukul 15.00 WITA. (Ilham).

Diposting Oleh Unknown

TEKAPE.CO adalah portal berita atau media online yang berpusat di Kota Palopo. Media ini didirikan untuk menjawab kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post
Comments
0 Comments

No comments:

Komentar Anda

Tinggalkan komentar untuk berita ini

Terbaru

Recent Posts Widget