Select Menu

Headline

Politik

Metro

Hukrim

Peristiwa

Video

Religi

» » » » Sul Arrahman minta Pengurus KT Luwu Bantu Korban Angin Puting Beliung

Sul Arrahman minta Pengurus KT Luwu Bantu Korban Angin Puting Beliung
Salah satu rumah yang roboh di Belopa. 
LUWU, TEKAPE.co - Sar Sosial (Sarsos) Karang Taruna (KT) Luwu, ikut membantu memperbaiki rumah warga, yang terkena angin puting beliung, di Jl Pelabuhan, Kecamatan Belopa, Kabupaten Luwu, Sabtu (4/3/2017).

Akibat angin puting beliung, sekitar lima rumah warga Belopa, kehilangan atap dan sebagian bangunan yang terbuat dari kayu, runtuh.


Baca jug: Diterjang Angin Kencang, Baliho SBj dan 15 Rumah Rusak di Belopa


Ketua KT Luwu Sul Arrahman, Minggu (5/3) mengatakan, pihaknya meminta kepada seluruh pengurus KT Luwu, agar membantu warga yang terkena angin puting beliung.

Selain Kecamatan Belopa, Sul meminta kepada pengurus KT Luwu disetiap kecamatannya, agar memantau wilayah yang ada didaerahnya.

Apabila menemukan ada rumah warga yang terkena angin puting beliung, maka seluruh pengurus diminta untuk turun membantu.

"Ini merupakan upaya kami, untuk meringankan beban masyarakat Luwu, yang terkena bencana alam," ujar Sul Arrahman yang juga ketua Kahmi Luwu.

Sul juga mengingatkan kepada warga, apabila terjadi angin kencang, sebaiknya meninggalkan atau keluar dari rumahnya, untuk mencari tempat yang lebih aman.

"Semoga tidak ada warga Luwu, yang menjadi korban dalam bencana angin puting beliung ini," tambah Sul Arrahman yang juga legislator  Golkar Luwu.

Selain angin puting beliung, Sul juga mengingatkan kepada seluruh pengurus KT Luwu, untuk selalu ikut membantu, apabila ada warga Luwu yang terkena bencana.

"Kami tidak akan biarkan masyarakat bekerja sendiri, tapi ini merupakan wujud pengabdian kami, membantu masyarakat setiap kali tertimpa musibah," tambah Sul. (rilis)

Diposting Oleh Tekape

TEKAPE.CO adalah portal berita atau media online yang berpusat di Kota Palopo. Media ini didirikan untuk menjawab kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post
Comments
0 Comments

No comments:

Komentar Anda

Tinggalkan komentar untuk berita ini

Terbaru

Recent Posts Widget