Select Menu

Headline

Politik

Metro

Hukrim

Peristiwa

Video

Religi

» » » » Api 'Ngamuk' di Luwu, Dua Rumah Terbakar, Satu Orang Tewas Terpanggang

Api 'Ngamuk' di Luwu, Dua Rumah Terbakar, Satu Orang Tewas Terpanggang
Puing-puing kebakaran di Luwu. 
LUWU, TEKAPE.co -- Kebakaran yang terjadi sekira pukul 03.30 Wita dini hari, Jumat 5 Mei 2017, melahap 2 rumah milik warga Luwu, Hj Juhaera (60) dan Sumiati (50), di Jl Pammanu, Kelurahan Pammanu, Kecamatan Belopa Utara, Kabupaten Luwu, Sulsel.

Akibat dari kebakaran tersebut, Sumiati (50) tewas. Saat kebakaran terjadi, korban Sumiati sempat teriak meminta tolong, namun api terlanjur mengepung rumahnya, sehingga korban tidak bisa tertolong dan ikut terbakar bersama rumahnya.

"Penyebab terjadinya kebakaran belum bisa dipastikan, yang kita tau api berasal dari gardu rumah milik korban Sumiati, yang merembes sampai ke rumah milik Hj. Juhaera," ujar, Warga setempat, Mukhtar.

Sementara itu, rumah milik Hj Juhaera, yang juga ikut dilahab si jago merah, akan melangsungkan pernikahan anaknya, semua persiapan seperti dekorasi rumah pengantin, bahkan yang akan disebar turut di habis terbakar. Selain itu, perabot rumah tangga, 2 motor, serta uang si pemilik rumah ludes terbakar.

Api baru bisa dipadamkan sekitar satu jam dari awal kejadian kebakaran. Diperkirakan tim Damkar Luwu, baru tiba di lokasi kejadian untuk memadamkan api sekitar pukul 04.30 Wita.

"Kita sudah berusaha memadamkan api, tapi api terlalu besar sehingga kita tidak mampu mendekat, nanti pemadam datang baru kita memdekat," tutur Mukhtar.

Diperkirakan kerugian material akibat kebakaran ini mencapai ratusan juta. (Ilham)

Diposting Oleh Tekape

TEKAPE.CO adalah portal berita atau media online yang berpusat di Kota Palopo. Media ini didirikan untuk menjawab kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post
Comments
0 Comments

No comments:

Komentar Anda

Tinggalkan komentar untuk berita ini

Terbaru

Recent Posts Widget