Select Menu

Headline

Politik

Metro

Hukrim

Peristiwa

Video

Religi

» » » » » Ciptakan e-APBDes, Mahasiswa Asal Luwu Ini Terpilih 'The Best Innovation' YELP

Ciptakan e-APBDes, Mahasiswa Asal Luwu Ini Terpilih 'The Best Innovation' YELP
Muhammad Romario Basirun.
LUWU, TEKAPE.co - Mahasiswa asal Ponrang, Kabupaten Luwu, Sulsel, Muhammad Romario Basirung, berhasil menciptakan inovasi sistem e-APBDes, yang dinilai sangat membantu aparat desa dalam pengelolaan dan pelaporan dana desa.

Atas inovasi tersebut, kader Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu (IPMIL), Mahasiswa Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) angkatan 2012, Romario Basirung sukses meraih “The Best Innovation” dalam ajang Youth Economic Leadership Program (YELP), yang diadakan Bank Indonesia Institue (BINS), di Bogor, 7 - 9 Maret 2017.

Inovasi e-APBDes ini berhasil menyisihkan 1.053 proyek yang ada. Pada tahap kedua, berhasil menyisihkan 40 proyek inovasi. Hingga akhirnya, inovasi yang dibuatnya dinyakan terbaik dan menang. Sebelum itu, ia memang mengikuti pelatihan presentasi rencana implementasi project.

Mario menjelaskan, e-APBDes ini dapat menyalurkan informasi melalui SMS gateway, dan pengumuman melalui media offline yang memadai di desa.

"Apabila pemerintah desa telah mengetahui tentang transparansi pengelolaan dana, maka masyarakat akan antusias terlibat. Perangkat desa juga akan dengan terbuka pada masukan masyarakat mengenai prioritas penggunaan anggaran di desa tersebut,” ujarnya.

Ketua Umum Pengurus Pusat IPMIL Kabupaten Luwu, Paisal, yang dihubungi, megaku pihaknya sangat mengapresiasi prestasi yang diraih kader IPMIL itu. Menurutnya, hal itu sangat membanggakan dan mengharumkan nama Kabupaten Luwu.

"Secara pribadi dan kelembagaan, kami sangat mendukung dan mengapresiasi setiap ada adik-adik, maupun saudara-saudara kita yang meraih prestasi membanggakan dengan kreatifitasnya. Insya Allah, PP IPMIL Bersama Adinda Romario akan mensosialisasikan dan mengawal projek program ini guna tercapainya akuntabilitas pengelolaan dan penggunaan dana desa," ungkap Paisal.

Proyek ini nantinya akan dimulai pada Juli tahun 2017, di Desa Parekaju, Kecamatan Ponrang, Kabupaten Luwu, sebagai Pilot Project Nasional. (rilis/ilham)

Diposting Oleh Tekape

TEKAPE.CO adalah portal berita atau media online yang berpusat di Kota Palopo. Media ini didirikan untuk menjawab kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post
Comments
0 Comments

No comments:

Komentar Anda

Tinggalkan komentar untuk berita ini

Terbaru

Recent Posts Widget